Chinese July trade data nosedived considerably against expectations.
Chinese July trade data nosedived considerably against expectations.
China merilis data perdagangan bulan Juli dengan hasil kurang baik karena melemahnya permintaan, baik global maupun di pasar lokal. Ekspor negara turun 14,5% dibanding periode sama tahun lalu sementara impor ikut turun 12,4%.
Jika dibanding jajak pendapat Reuters, gawatnya situasi muncul karena Reuters memperkirakan penurunan ekspor sebesar 12,5% dan penurunan impor sebesar 5%. Menurut analisis data bea cukai CNBC, ekspor ke AS turun 23,1% setiap tahun dan ekspor ke UE turun 20,6% sementara impor dari Rusia turun 8,1%.
Sementara impor minyak bumi di bulan Juli saja turun 20,8% dari tahun lalu sedangkan impor integrated circuits turun hampir 17%. Secara tahunan, ekspor China untuk tujuh bulan pertama turun 5% dari tahun lalu dan impor turun 7,6%
Tapi tidak semua sektor ekspor terpuruk karena ada peningkatan yang baik dalam tujuh bulan pertama untuk kategori seperti mobil, minyak sulingan dan tas, koper dan semacamnya. Untuk impor, pulp kertas, produk batu bara dan minyak nabati tumbuh subur dalam tujuh bulan pertama dibanding tahun lalu.